Hindari Kesalahan yang Sering Dilakukan Ketika Merawat Rambut Ini

Merawat rambut memang tidak sulit akan tetapi juga tidak mudah. Butuh ketelatenan dan kesabaran dalam merawat rambut. Pasalnya merawat rambut harus dilakukan secara bertahap dan tidak dapat secara langsung mendapatkan efeknya.

Hindari Kesalahan yang Sering Dilakukan Ketika Merawat Rambut Ini
Hindari Kesalahan yang Sering Dilakukan Ketika Merawat Rambut Ini

Namun memang selama ini tidak banyak orang yang benar dalam memberikan perawatan rambut. Bahkan ada juga kesalahan demi kesalahan yang dilakukan dalam merawat rambut. Apa saja kesalahan dalam merawat rambut yang memang harus dihindari? Berikut informasinya untuk Anda!

Kesalahan Merawat Rambut yang Harus Dihindari    

Ada beberapa kesalahan yang sering dilakukan orang dalam merawat rambut. Dan tentunya jika Anda ingin rambut tidak mengalami masalah, kesalahan dalam merawat rambut tersebut harus Anda hindari. Apa saja kesalahan dalam merawat rambut yang perlu untuk dihindari? 

Menyisir Rambut Dari Akar

Menyisir rambut dari akarnya ke bawah dapat membuat rambut mengalami kerontokan. Karena sikat rambut dapat menarik rambut sehingga akan jadi lebih rontok. Karena itu ada baiknya Anda mulai menyisir rambut dari bawah untuk merapikan ujung – ujung rambut Anda yang kusut kemudian sisir bagian tengah rambut Anda.

Kenakan Kondisioner Dari Akar Sampai Ujung Rambut

Memberikan nutrisi yang tepat kepada rambut itu juga sangat penting. Salah satu nutrisi yang bisa Anda berikan untuk memberikan perawatan yang optimal kepada rambut yaitu kondisioner. Kenakan konditioner secara merata dan menyeluruh dari akar sampai dengan ujung rambut.

Menggosok Rambut Terlalu Kencang Ketika Keramas

Rambut akan lebih mudah rapuh ketika rambut dalam keadaan basah. Jika Anda terbiasa menggosok – gosok kulit kepala dan rambut terlalu kencang ketika Anda bersihkan rambut, hentikan sekarang juga karena hal ini dapat memicu rambut rontok lebih banyak. Upayakan Anda menggosok rambut dengan lembut dan jangan sampai menyakiti rambut Anda. 

Keramas Terlalu Sering

Walaupun kulit terlalu berminyak dan mudah berkeringat, tetapi tidak perlu setiap kali Anda mandi Anda keramas karena keramas terlalu sering juga dapat menyebabkan rambut mengalami kerusakan. Ada baiknya Anda keramas 3 hari sekali saja supaya rambut Anda tetap sehat dan tidak mengalami kerusakan. 

Demikian sedikit informasi yang kali ini bisa kami berikan untuk Anda. Semoga informasi yang kami berikan diatas mengenai Kesalahan Merawat Rambut yang Harus Dihindari bermanfaat. Hindari kesalahan perawatan rambut dan mulailah langkah benar merawat rambut.

Share:

0 komentar:

Post a Comment